Kamis, 30 Maret 2017

Persiku, Persikaba, Persis di Grup Neraka

SEMARANG - Finalis Kompetisi Liga Nusantara Jateng 2016, Persiku Kudus dan Persikaba Blora berada dalam satu grup di Kompetisi Liga 3 Jateng 2017. Mereka berada di Grup A yang merupakan grup neraka.
Selain Persiku dan Persikaba di Grup A ini ada Persikama Kab Magelang. Siapapun tahu Persikama adalah tim yang paling lama melakukan persiapan. Selain itu ada Persis Muda Gotong Royong Solo. Persis Muda ini sekarang ditangani oleh orang-orang yang musim lalu menangani Persis Senior. Jadi betapa seriusnya tim Persis Muda saat ini bisa dibayangkan. (LIHAT PEMBAGIAN GRUP DAN JADWAL PERTANDINGAN)

Minggu, 26 Maret 2017

PSIS Jr Puncaki Grup E, Grup D Panas

SEMARANG - PSIS Semarang Junior mengawali langkahnya di Kompetisi Liga Soeratin Jateng 2017 dengan manis usai menaklukkan tetangganya, Persikas Kab Semarang Junior dengan skor tipis 2-1.
Dua gol tim besutan M Dhofir dicetak oleh Irfan Jauhari pada menit ke-19 dan Prasojo Wahyu (54'). Sedangkan Persikas Jr memperkecil melalui Ikram Rovin (30').

Sabtu, 25 Maret 2017

PSIS Jr Sudah Siapkan Strategi Lawan Persikas Jr

> Pemain PSIS Jr Deny Singo (kanan) melewati adangan Titian Rizki saat game internal di Stadion Citarum. Foto: Krisnaji/SM
SEMARANG- PSIS Kota Semarang Junior akan melakoni laga perdana Liga Soeratin melawan Persikas Kab Semarang Junior  di Stadion Citarum, Minggu (26/3) sore besok. Meski sudah tinggal menghitung jam, Pelatih PSIS Jr, M Dhofir hanya punya sedikit pengetahuan tentang kekuatan calon lawan.
''Kami belum banyak mengetahui kekuatan Persikas sekarang ini. Tentu banyak perubahan skuad dari musim lalu. Dari informasi, pemain Persikas punya kecepatan dan pertahanan mereka juga juga solid,'' tutur M Dhofir. (LIHAT JADWAL PERTANDINGAN DAN STADION)

Liga 3 Boleh Memakai Lima Pemain U-30

SEMARANG – Peserta Liga 3 Jateng, tampaknya bisa bernapas lega. Ini karena PSSI dalam hal ini operator liga mengeluarkan regulasi di mana setiap tim diperbolehkan menggunakan lima pemain senior berusia maksimal 30 tahun.
‘’Memang , kami sudah menerima pemberitahuan regulasi dari PSSI tentang Liga 3. Alhamdulillah, tidak ada perubahan dari sosialisasi yang sudah kita sampaikan beberapa waktu lalu. Jadi kami pikir, ini awal yang baik bagi kita semua,’’ kata Komite Kompetisi Asprov PSSI Jateng, Puthut Wibowoadi  Sabtu (25/3/2017) DI Sekretariat Asprov PSSI Jateng, Komppleks Stadion Citarum, Lt2, Semarang.

Jumat, 24 Maret 2017

Duel 'Sedulur Ngapak' Buka Liga Soeratin Jateng 2017



PURBALINGGA - Tanggal 1 Oktober 2016 lalu, 'Sedulur Ngapak' (Purwokerto dan sekitarnya), dikejutkan oleh keberhasilan Persab Brebes Junior merebut gelar juara Liga Soeratin Jawa Tengah 2016. Maklum di final Persab menaklukkan salah satu klub kebanggan mereka PSCS Cilacap Junior dengan skor 2-1 pada laga final di Stadion Wijayakusuma yang nota bene kandang Cilacap.

Minggu, 19 Maret 2017

Masih Dibuka Pendaftaran Kursus Wasit C2 dan PP Daerah

SEMARANG - Asprov PSSI Jawa Tengah terus berusaha meningkatkan kemampuan SDM-nya dengan kembali berencana menggelar kursus wasit dan pengawas pertandingan. Kali ini PSSI Jateng ingin meningkatkan wasit C3 untuk meningkatkan diri ke C2, dan PP Daerah.
Pendaftaran calon peserta yang sudah dibuka mulai 15 Maret lalu, masih dibuka sampai jelang pelaksanaan yaitu 24-29 Maret mendatang.

Minggu, 12 Maret 2017

Liga Soeratin, Big Match di Setiap Pekannya

SEMARANG - PSIS Semarang Junior berada di grup lunak di KOmpetisi Liga Soeratin Jawa Tengah 2017. Mereka berada di Grup E bersama PSD Demak Junior, Hati Beriman FC Salatiga Junior, dan Persikas Kab Semarang Junior. Kondisi ini membuat PSIS difavoritkan melaju ke babak kedua dengan mulus.
Kalau PSIS berada di grup lunak, Persijap Jepara Junior justru berada di Grup Neraka bersama Persiku Kudus Junior, PSIR Rembang Junior, juga Persikaba Blora Junior di Grup D. Kondisi ini membuat Grup D selalu menyajikan partai big match setiap pekannya.  LIHAT JADWAL PERTANDINGAN....

Sabtu, 11 Maret 2017

Panas, Drawing Liga Soeratin Jateng 2017

SEMARANG - Drawing Kompetisi Liga Soeratin Jawa Tengah 2017 yang berlangsung di Ruang pertemuan Asprov PSSI Jateng, Kompleks Stadion Citarum Semarang berlangsung panas. Panasnya suasana drawing karena menyangkut pembagian wilayah.
Banyak peserta yang merasa terganggu setelah tidak berada di wilayah yang tidak diinginkannya. Atau dekat di daerahnya tetapi justrupindah ke wilayah yang relatif jauh. LIHAT  HASIL DRAWING...

Senin, 06 Maret 2017

22 Wasit Gagal Meningkatkan Statusnya


SEMARANG - 22 Wasit C2 yang akan melakukan peningkatan ke C1 di Kursus Wasit Nasional C1 yang digelar di Hotel Muria Semarang 1-6 Maret 2017, gagal. Mereka gagal setelah mengalami kegagalan di fitness test yang digelar di hari pertama.
''Fitness test itu point terpenting dari kursus ini. Jika seorang wasit gagal lulus fitness test otomatis tidak bisa mengikuti tahap kursus selajutnya,'' kata instruktur PSSI Suprihatin, usai acara penutupan kursus, Senin (6/03/2017).

Pendaftaran Liga Soeratin Ditutup 9 Maret

Puthut Wibowoadi
Foto: Didik SP

SEMARANG
- Komite Kompetisi Asprov PSSI Jateng, Puthut Wibowoadi mengingatkan kepada klub maupun Askab/Askot untuk segera mendaftarkan diri menjadi peserta Kompetisi Liga Soeratin 2017 tingkat Jateng.
''Pendaftaran sudah kita buka cukup lama. Dan kami akan menutup pendaftaran Liga Soeratin pada 9 Maret mendatang,'' kata Puthut, Senin (6/03/2017) kemarin di sela-sela penutupan Kursus Wasit Nasiional C1 2017 di Hotel Muria, Semarang.

Minggu, 05 Maret 2017

Johar Terima Penghargaan Life Time Achievment dari PWI Jateng

Johar menerima Piagam Penghargaan dari
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. Foto: Didik
REMBANG - Ketua Asprov PSSI Jateng, Johar Lin Eng, mendapatkan kehormatan dari PWI Jateng untuk menerima penghargaan Life Time Achievment atas kiprahnya di sepakbola selama ini. Johar bersama Ketua Umum Pengprov Pertina Jateng, Simon Legiman dan Andreas Budi Wirohardjo (Ketum Pengprov PGSI Jateng) dinilai punya peran besar dalam membina olahraga selama ini.
Penghargaan diserahkan oleh Gubernur Jateng Ganjar Pranowo pada resepsi Hari Pers Nasional Tingkat Jateng di Pendopo Kabupaten Rembang, Jumat (3/03/2017) lalu.
''Penghargaan ini berkat dukungan teman-teman semua di Asprov PSSI Jateng dan teman-teman di lapangan. Terima kasih teman-teman atas dukungannya hingga saya bisa seperti ini,'' katanya usai penyerahan penghargaan.

Kukrit Dukung PSSI Jateng Lakukan Pembinaan Usia Dini

FOTO BERSAMA: CEO Suara Merdeka Grup, Kukrit SW (keempat dari kiri), bersama Ketua Asprov PSSI Jateng Johar Ling Eng (dua dari kanan), berfoto bersama di Menara Suara Merdeka, lantai 17, Jalan Pandanaran, Semarang, Kamis (2/3)
SEMARANG- CEO Suara Merdeka Grup, Kukrit SW, dan Ketua Asprov PSSI Jateng, Johar Lin Eng sepakat untuk melakukan pembinaan pemain sepakbola dengan cara menggelar kompetisi yang lebih bersifat pemassalan dan rekreatif. Hal ini tercetus dalam pembicaraan keduanya saat bertemu di Menara Suara Merdeka, akhir pekan lalu.
''Saya terus komit dan support untuk mendukung Asprov PSSI Jateng dalam melakukan pembinaan di daerah. Apalagi saya memang hobi olahraga, dan saya melihat sepakbola bisa menjadi ikon di Jateng,'' kata Kukrit saat menerima Johar dan beberapa pengurus Asprov PSSI Jateng.