Selasa, 28 Mei 2019

Persiku Andalkan Komposisi Senior Junior


DUEL UDARA: Pemain Persiku (putih) terlihat duel udara dengan pemain
Persiwi Wonogiri dalam laga uji coba di Stadion Wergu Wetan, baru-baru ini.
Foto: Suara Merdeka/Anton WH
KUDUS -Persiku Kudus diyakini mempunyai peluang berprestasi pada Kompetisi Liga 3 yang digelar Juli mendatang. Tim Kota Keretek ini mengombinasikan pemain senior dan junior pada ajang tersebut. ''Persiapan tim sudah cukup baik,'' kata Pelatih Kepala Persiku Subangkit, baru-baru ini.
Meskipun mengaku, masih belum mencapai kondisi ideal, arsitek Tim Macan Muria tersebut menyatakan, lini belakang, tengah dan depan sudah dipersiapkan sebaik-baiknya. Punggawa Persiku yang disiapkan mengikuti ajang tersebut merupakan gabungan pemain lokal dan luar daerah. ''Kami mengoptimalkan potensi yang ada saja,'' paparnya.
Pengalaman sejumlah pemain senior ditambah dengan pemain-pemain muda yang tentunya mempunyai energi dan potensi bagus, dianggap merupakan kekuatan tim. Komposisi tersebut akan diandalkan untuk berprestasi di ajang Kompetisi Liga 3. ''Target lolos ke putaran berikutnya kami upayakan,'' jelasnya.

Persiku Siapkan Simulasi Usai Lebaran

KUDUS - Mengacu rencana awal, latihan selama Ramadan akan berakhir pada 1 Juni mendatang. Tim diliburkan untuk memberikan kesempatan anggota tim merayakan Lebaran bersama keluarganya. Tim kembali berlatih pada 10 Juni.
Manajer Persiku HM Bismarck, menyebut, setelah lebaran pihaknya menyiapkan program khusus untuk Ahmad Farid dan rekan-rekannya. Persiapan yang dimaksud berupa simulasi kompetisi.
''Kami menyiapkan program agar tim menjalani latihan selayaknya sudah memasuki kompetisi,'' katanya.
Program disiapkan tim pelatih yang diarsiteki Subangkit. Salah satu program yang disiapkan yakni melakukan laga uji coba baik home maupun away. Tujuannya, agar pemain terbiasa menjalani pertandingan tidak hanya saat di kandang tetapi juga berlaga di markas lawan. ''Mereka harus membiasakan hal tersebut,'' ujarnya.
Lawan yang dipilih, bila memungkinkan mempunyai level yang lebih tinggi dibandingkan kesebelasan yang sebelumnya diajak berlatih tanding. Persiapan ke arah simulasi kompetisi hingga kemarin masih dimatangkan.

Senin, 27 Mei 2019

Persitema Buru Pemain Lokal


MANAJEMEN PERISTEMA:  (Dari kiri ke kanan) 
Kapten Tim Persitema Wildan, Manager Margo Susilo, 
Pelatih Persitema Erwan, dan Ketua Tasmania Totok 
memberikan keterangan kepada awak media, baru-baru ini. 
Foto: Suara Merdeka/Raditia Yoni Ariya
TEMANGGUNG - Setelah berhasil menggaet mantan pelatih PSIM Yogyakarta, Erwan Hendarwanto, manajemen Persitema Temanggung terus melakukan gerakan cepat guna menyambut kompetisi Liga 3 Jateng 2019. Mereka kini tengah berburu pemain untuk mengisi kerangka Persitema.
Pelatih Kepala Persitema Temanggung Erwan Hendarwanto mengatakan, sejauh ini dari pengamatannya, potensi pemain lokal cukup menjanjikan. Manajemen memang menargetkan memburu pemain lokal.
"Target dari manajemen memang murni pemain lokal, jadi Persitema ini tantangan buat saya untuk bisa mendongkrak pemain lokal. Bahkan, dengan pemain yang sudah ada, saya sudah menjajal sesi latihan memang potensi lokal itu cukup menjanjikan," ujarnya baru-baru.

Sabtu, 25 Mei 2019

PSSI Jateng Bentuk Badan Liga 3



RAKOR: Ketua Asprov PSSI Jateng Edi Sayudi tengah memimpin rapat koordinasi Kompetisi Liga 3 Jateng 2019 di Sekretariat PSSI Jateng KOmpleks Stadion Citarum, Semarang, baru-baru ini. Foto: Dok PSSI Jateng
SEMARANG - Setelah menyelesaikan tahapan pendaftaran peserta Kompetisi Liga 3 Jawa tengah 2019, Asprov PSSI Jateng akhirnya membentuk badan independen untuk mengelola kompetisi kasta tertinggi provinsi ini. Komite Kompetisi Asprov PSSI jateng, Putut Wibowoadhi kembali dipercaya oleh asprov untuk mengelola kompetisi.
''Kami memang punya harapan tinggi terhadap kompetisi kita ini. Tahun lalu sudah berjalan baik, kami harapkan, tahun ini bisa lebih baik. Dan kami minta seluruh perangkat pertandingan harus profesional dan tidak boleh masa lalu terulang kembali,'' kata Ketua Asprov PSSI Jateng Edi Sayudi dalam rapat koordinasi dengan komite terkait Liga 3 di kantornya baru-baru ini.
Edi menilai, Putut yang didapuk sebagai Direktur Kompetisi Liga 3 Jateng 2019, cukup mumpuni. Selama ini, Putut juga cukup sukses menangani kompetisi, hingga seperti sekarang.

Kamis, 23 Mei 2019

Persipa Tetap Uji Coba di Ramadan

UJI COBA: Uji coba dengan Persipura Jayapura di Stadion Gemilang,
Kabupaten Magelang, beberapa waktu lalu tidak menjadi penutup latih tanding Persipa.
Laskar Saridin akan terus mencari mitra uji coba. Foto: Suara Merdeka/M Noor Efendi
PATI - Persipa Pati terus memantapkan kemampuan timnya jelang bergulirnya Kompetisi Liga 3 Jateng 2019, 14 Juli 2019 mendatang. Berbagai langkah ditempuh arsitek Laskar Saridin, Gatot Barnowo, untuk memenuhi itu.  Sekarang, pihak manajemen Persipa dan tim pelatih mengagendakan laga uji coba.
Namun, mengingat ini masih suasana Ramadhan uji coba dijadwalkan relatif lebih ringan. Mitra latih tanding pun di pilih tim-tim lokal Pati.
Setelah meladeni tim lokal asal Desa Ngurensiti, Kecamatan Wedarijaksa, tim kebanggaan warga Pati  ini direncanakan akan melanjutkan tour selama Ramadhan ke Kecamatan Jakenan. Tim dari wilayah selatan Bumi Mina Tani tersebut bakal menjadi bidikan dalam pertandingan persahabatan.

Senin, 20 Mei 2019

PSISa Vakum Ada HBFC

BAGI TAKJIL: Para pemain Hati Beriman FC Salatiga
berfoto saat membagi takjil berbuka puasa
di Jalan Jenderal Sudirman Salatiga, kemarin.
Foto: Suara merdeka/Moch Kundori
SALATIGA - Harapan masyarakat Salatiga untuk menyaksikan tim kebanggaan, PSISa  Salatiga, untuk berkiprah dalam kompetisi senior belum terwujud. Tahun ini, PSISa dipastikan absen dalam kompetisi Liga 3 Jateng 2019 lantaran tidak ada dana.
Sekretaris PSISa Salatiga, Moch Guntur FU mengatakan, sejauh ini belum ada penyandang dana yang bersedia membawa PSISa berkompetisi.
Untuk mengarungi kompetisi di kelompok senior ini diperlukan dana yang tidak sedikit. "Sebenarnya untuk Liga 3 diperbolehkan menggunakan dana APBD. Tetapi hingga saat ini, para pengampu kebijakan yang komitmen pada PSISa belum ada," katanya.
Menanggapi absennya PSISa di Liga 3 ini, Ketua PSSI Salatiga, Fatur Rahman menilai, hal itu sebetulnya kewajiban bersama untuk memajukan persepakbolaan di Salatiga.  Salah satunya dengan ikut berbagai Kompetisi salah satunya Liga 3.

Persibangga Roadshow ke Kecamatan


    LATIHAN RINGAN : Para pemain Persibangga menjalani latihan ringan di Stadion Goentoer Darjono,
    Purbalingga, Sabtu (18/5) sore. Foto: SM/Ryan Rachman

PURBALINGGA - Persibangga Purbalingga terus bersiap untuk mengikuti Kompetisi Liga 3 Zona Jateng pada Juli 2019. Selain latihan selama puasa, mereka akan menggelar roadshow ke sejumlah kecamatan di Purbalingga untuk menjajal kualitas para pemain.
Sekretaris Umum Askab PSSI Kabupaten Purbalingga, Martoyo, Sabtu (18/5) sore mengatakan, dari hasil seleksi awal, telah terpilih 17 pemain yang akan menjadi pemain inti Persibangga. Namun demikian, tidak menutup kemungkinan, para pemain itu tidak dipertahankan oleh pelatih karena alasan tertentu sesuai kriteria pelatih.

Persikaba Perpanjang Seleksi


SELEKSI : Sebanyak 82 orang pemain tetap
mengikuti seleksi pembentuk tim Persikaba
hingga 1 Juni. 
Foto: Suara Merdeka/Abdul Muiz
BLORA - Pelatih Persikaba Blora, Tommy Parcep, memberikan perpanjangan masa seleksi timnya sampai 1 Juni 2019 mendatang. Keputusan itu diambil Tommy usai timnya berujicoba melawan klub Rembang, Condromowo, Minggu (19/5/2019).
‘’Kami masih memberikan kesempatan kepada para pemain untuk mengikuti seleksi tahap pertama sampai 1 Juni 2019,’’ ujar Tommy Parcep usai laga uji coba di Stadion Kridosono.
Namun pelatih asal Jakarta itu mengaku sudah mendapatkan komposisi awal sebanyak 11 pemain. Hanya saja, memang dia belum memutuskan siapa saja para pemain yang lolos seleksi.
Dalam laga uji coba tersebut, Persikaba menang dengan skor 3-1. Tiga gol kemenangan Persikaba diborong oleh pemain nomor punggung sembilan, Hanif. Uji coba itu merupakan kali pertama digelar setelah seleksi pemain yang dilaksanakan sejak 14 Mei.

Kamis, 16 Mei 2019

Persikaba Seleksi Pemain



SELEKSI : Para pemain yang mengikuti seleksi di Stadion Kridosono, Blora.
Mereka mendapatkan takjil untuk berbuka puasa usai mengikuti seleksi.
Foto: Abdul Muiz/Suara Merdeka



BLORA- Pelatih Persikaba Blora  Tommy Parcep, menerapkan metode seleksi pemain yang berbeda dibanding pelatih-pelatih Persikaba sebelumnya. Pelatih asal Jakarta itu mempersilahkan seluruh pemain mengikuti seleksi selama lima hari penuh 14-19 Mei.
Adapun di tahun-tahun sebelumnya, sejumlah pelatih mempersilahkan pemain mengikuti seleksi satu hingga dua hari saja. Durasi waktu seleksi akan lebih panjang jika ada pemain yang dinilai mempunyai kemampuan bagus. Sebaliknya, jika hanya bermodal skill pas-pasan, pemain itupun hanya mengikuti seleksi satu hari saja dan langsung dicoret.
Namun di tangan Tommy Parcep, cara seperti itu diubah. Mantan pelatih Persikama Kabupaten Magelang tersebut lebih mengedepankan sisi kemanusian dalam melakukan seleksi. ‘’Kalau langsung dicoret kasihan pemain, apalagi kalau mereka dari luar kota. Biarkan dulu mengikuti seleksi sampai 19 Mei,’’ ujar Tommy Parcep di sela-sela seleksi pemain Persikaba di Stadion Kridosono, Blora baru-baru ini.

Persiku Diunggulkan, Subangkit Tak Jumawa

KUDUS - Kompetisi Liga 3 Jateng 2019 akan segera bergulir. 20 tim sekarang senang melakukan persiapan untuk membentuk tim yang tangguh. Dari sekian banyak tim yang punya persiapan cukup matang adalah Persiku Kudus.
Mereka merekrut, mantan pelatih PSIS Semarang,  Subangkit untuk menukangi tim. Dan targetpun sudah dipatok untuk bisa kembali berkiprah di Liga profesional. Bahkan Persiku saat ini salah satu tim yang sudah siap berkompetisi di Liga 3 Jateng.
Toh begitu, Subangkit tidak mau jumawa. Ia menilai semua kesebelasan yang mengikuti Kompetisi Liga 3 Jawa Tengah 2019 dianggap sebagai lawan berat. Masing-masing mengemban misi mencapai prestasi terbaik di ajang tersebut.

Selasa, 14 Mei 2019

PSSI Jateng Segera Verifikasi Stadion



SEMARANG - Pendaftaran klub sudah tuntas. Sebanyak 20 klub mendaftarkan diri mengikuti Kompetisi Liga 3 Jawa Tengah 2019 yang bakal mulai bergulir 14 Juli mendatang. Pihak Asprov PSSI Jateng sebagai otoritas tertinggi sepakbola Jawa tengah kini tengah menggodog tahap selanjutnya untuk segera direalisasi, sebelum managers meeting dan workshop yang rencananya digelar 22 Juni mendatang.
Komite PSSI Jateng, Fani Adi Nugroho mengatakan, tahap berikutnya secara internal, pihak Asprov akan segera menunjuk personil operator kompetisi yang akan menjadi koordinator dan yang menjadi panpel kompetisi. ''Mungkin dalam minggu ini teman-teman klub sudah bisa mendapatkan nama operatornya sehingga untuk memudahkan koordinasi dan komunikasi dengan teman-teman klub,'' katanya Rabu (15/5/2019) kemarin di Kantor PSSI Jateng.

Senin, 13 Mei 2019

Coming Soon Liga 3 Jateng 2019

SEMARANG - Asprov PSSI Jawa Tengah akan segera menggulirkan kompetisi kasta tertinggi di provinsi ini, Liga 3 Jateng 2019. Tercatat 20 klub mendaftarkan diri mengikuti kompetisi yang cukup bergengsi ini.
''Ini merupakan peningkatan luar biasa bagi sepakbola Jawa tengah, antusias peserta benar-benar harus kami apresiasi,'' kata Ketua Asprov PSSI jateng, Edi Sayudi kemarin di Kantornya, Kompleks Stadion Citarum Semarang.
Yang menarik di musim ini, beberapa tim langganan Liga 2 yang musim lalu terpaksa degradasi mulai berkiprah di Liga 3 lagi. Dalam daftar yang kemarin di rilis lewat SK penetapan no 91/PSSI-JTG/V/2019, tertanggal 13 Mei 2019, ada PPSM Sakti Kota Magelang, Persibangga Purbalingga, dan Persipur Purwodadi.