DUEL UDARA: Pemain Persiku (putih) terlihat duel udara dengan pemain Persiwi Wonogiri dalam laga uji coba di Stadion Wergu Wetan, baru-baru ini. Foto: Suara Merdeka/Anton WH |
Meskipun mengaku, masih belum mencapai kondisi ideal, arsitek Tim Macan Muria tersebut menyatakan, lini belakang, tengah dan depan sudah dipersiapkan sebaik-baiknya. Punggawa Persiku yang disiapkan mengikuti ajang tersebut merupakan gabungan pemain lokal dan luar daerah. ''Kami mengoptimalkan potensi yang ada saja,'' paparnya.
Pengalaman sejumlah pemain senior ditambah dengan pemain-pemain muda yang tentunya mempunyai energi dan potensi bagus, dianggap merupakan kekuatan tim. Komposisi tersebut akan diandalkan untuk berprestasi di ajang Kompetisi Liga 3. ''Target lolos ke putaran berikutnya kami upayakan,'' jelasnya.