Senin, 16 Juli 2018

PSIP VS Persibara di Stadion Mochtar

SEMARANG - PSIP Pemalang dan Persibara Banjarnegara akhirnya menggenggam tiket ke partai puncak Liga 3 Zona Jawa Tengah menyusul kemenangan mereka atas lawan-lawannya. Dalam laga leg 2 babak semi final, Minggu (15/7/2018) kemarin PSIP dan Persibara melengkapi kemenangan mereka di Leg 1.
PSIP yang sudah menang besar 4-0 atas Berlian Rajawali Unika FC Semarang di leg 1, tetap tak melonggarkan permainan dan menutup laga dengan kemenangan 2-0. Ini membuat mereka menang 6-0 secara agregat dari Berlian Rajawali.
Dalam pertandingan di Stadion Mochtar, Pemalang, kemarin itu, dua gol kemenangan anak asuhan Gatot Barnowo itu dicetak oleh Udha Nurrochim pada menit ke-14 dan Dedi Purwanto menit ke-71.
Dengan tambahan dua gol ini, PSIP berhak menjadi tuan rumah di partai puncak karena secara statistik kemenangan mereka lebih baik dibandingkan Persibara.

Kejutan Persik Jr Terjungkal

SEMARANG - Kejutan terjadi di laga perdana Kompetisi Piala Soeratin Jawa Tengah 2018. Dalam laga Grup 3 di Stadion Citarum, Semarang, Minggu (15/07/2018) pendatang baru Bajak Laut 2000 Terang Bangsa FC Semarang Jr membantai salah satu unggulan Persik Kendal Jr dengan skor cukup meyakinkan 5-1.
Gol-gol kemenangan skuad asuhan M Irfan ini diciptakan oleh Siahaan di menit ke-10, Helvian Diaz menit 37', Aditya Jory menit 44', Irfan Jauhari menit 58', dan Pratama Arhan di menit 89'. Sementara gol hiburan Persik Jr diciptakan Widi Putra di menit 56'.
''Kami bersyukur bisa meraih kemenangan perdana di kompetisi ini,'' kata Pelatih BJL 2000 Jr, M Irfan seusai laga, seperti dikutip Suara Merdeka.

Kamis, 05 Juli 2018

PPSM Jr Termotivasi Dukungan Suporter


BEREBUT: Pemain PPSM Jr berebut bola dengan
pemain Porad Kodam IV  dalam laga uji coba
di Stadion Moch Soebroto,
Kota Magelang. Foto: Asep/SM
MAGELANG – Sempat diisukan dicoret dari keikutsertaannya di Piala Soeratin Jateng 2018, PPSM Kota Magelang Jr terus memoles diri. Mereka kini siap berlaga dalam kompetisi junior tingkat Jateng yang mulai dihelat, Minggu (15/7) mendatang tersebut.
PPSM Jr memang sempat diisukan dicoret menyusul munculnya isu tim yang seniornya tidak ikut Piala Indonesia dilarang ikut kompetisi dijenjang lain. Namun nyatanya PPSM tetap diperbolehkan ikut.
Dia menuturkan, sebenarnyaPPSM Junior hampir saja tidak bisa ikut dalam kompetisi ini, karena masalah yang menimpa PPSM Senior (PPSM Sakti Magelang-red). Namun, berkat dorongan suporter setia dan berbagai pihak akhirnya PPSM Junior bisa mendaftar di Piala Soeratin menjelang penutupan.
Meskipun secara persiapan dinilai pas-pasan baik dari materi pemain maupun pendanaan, namun  tim yang dibesut pelatih berpengalaman, Ari Mustiantoro alias Dandung ini siap melakoni laga perdana melawan Persis Solo  Jr.
PPSM Jr sendiri di kompetisi kali ini pada babak penyisihan tergabung di grup yang boleh dibilang neraka yaitu Grup 4 bersama Persak Kebumen Jr, PSIK Klaten Jr, Persis Solo Jr, dan PSISra Sragen Jr. Mereka akan tampil mulai tanggal 15 Juli mendatang dengan menjamu Persis Jr di Stadion Much Subroto, Kota Magelang.